Profil Dena Rachman
===================
Nama : Dena Rahman
Nama Kecil : Renaldy Krucil
TTL : Jakarta, 30 Agustus 1987
Sekolah : SMA Negeri 6 Jakarta Selatan
Kuliah : FISIP Universitas Indonesia
Karir Entertainment:
Presenter Krucil di SCTV, Misteri Gunung Merapi, Karmapala
Dena Rachman lahir pada tanggal 30 Agustus 1987 di Jakarta. Dena merupakan mantan artis cilik, pemain sinetron laga Misteri Gunung Merapi, Karmapala dan presenter acara Krucil di SCTV.
Pada tahun 90-an, Dena Rachman dikenal sebagai artis cilik bernama Renaldy. Awalnya ia memulai kariernya sebagai bintang iklan sebuah produk alat tulis. Kemudian teman ayahnya seorang produser mengajaknya untuk bernyanyi dan membuat album. Sejak saat itu Dena mengaku aktif membuat album dan show ke berbagai daerah di sela-sela waktunya bersekolah. Hingga kariernya pun kemudian kian bersinar ketika menjadi presenter acara Krucil di SCTV.
Mengawali kiprahnya dari dunia entertainment, namun ketertarikan Dena sesungguhnya lebih kepada dunia fashion. Ketertarikannya di Dunia Fashion, Dena pun kuliah di S2 jurusan Design, Fashion & Luxury Goods di Alma Graduate School – University of Bologna, Italia.
Dena yang merupakan lulusan Jurusan Komunikasi, Universitas Indonesia merupakan seorang transgender. Awalnya keluarganya tak mudah untuk menerima dirinya yang seorang transgender. Namun lambat laun, keluarga Dena pun mulai mengerti dengan keadaannya. Hingga pada akhirnya ia mengaku mendapatkan dukungan atas keputusannya tersebut...!!!
No comments:
Post a Comment